CALL CENTER 24 JAM : +62 821 400 78097

Wisata Kebun Binatang Ini dan Tempat Oleh-Oleh Hits di Bali!

Bali menyimpan banyak sekali destinasi wisata yang mampu memikat hati para wisatawan, tak hanya wisatawan lokal tetapi juga mancanegara. Ragam wisata alamnya sungguh mempesona, pedesaan yang indah, bersih, dan nuansa yang tenang juga turut membawa kedamaian di hati. Menghabiskan waktu berlibur atau waktu luang dengan memilih paket liburan ke Bali dan menjelajahi berbagai wisata menariknya dapat menjadi salah satu ide yang tepat bagi Anda yang ingin healing sejenak dari hiruk pikuk pekerjaan.

Bali tidak hanya dikenal memiliki banyak pantai dan wisata alamnya yang menakjubkan, tetapi pulau Dewata ini juga menyimpan beragam tempat rekreasi menarik lainnya. Tempat rekreasi tersebut meliputi taman bermain, taman hiburan, sampai dengan kebun binatang. Jika Anda berencana berlibur ke Bali mengunjungi tempat-tempat menyenangkan yang cocok untuk dikunjungi bersama anak-anak dan keluarga, maka kebun binatang bisa menjadi destinasi wisata yang sangat bagus di Bali!

Kebun binatang yang terdapat di Bali pun juga beraneka ragam, menawarkan berbagai daya tariknya tersendiri. Namun, mungkin Anda belum pernah mengunjungi Bali dan merasa bingung kira-kira apa wisata kebun binatang yang recommended di Bali? Berikut akan disajikan lima diantaranya, serta simak pula seputar rekomendasi tempat beli oleh-oleh di Bali. Beberapa rekomendasi di bawah ini mungkin bisa menjadi referensi tambahan saat menyusun itinerary liburan di Bali bersama keluarga.

@skyeatcyril - Wisata Kebun Binatang
@skyeatcyril

Beberapa Rekomendasi Wisata Kebun Binatang di Bali

Bali Safari and Marine Park

Tempat rekreasi yang satu ini sangat recommended untuk Anda yang ingin mengunjungi beragam spesies hewan, khususnya yaitu hewan-hewan langka seperti Jalak Bali, komodo, dan lain sebagainya. Bali Safari & Marine Park terletak di daerah kec. Gianyar, Kab. Gianyar, Bali. Di sini Anda dapat melihat-lihat banyak jenis binatang mulai dari harimau, gajah, kuda nil, badak, singa, jerapah, dan masih banyak lagi. Ada berbagai aktivitas seru yang bisa dilakukan seperti bermain di Water Play and Fun Zone, naik jeep safari, Night Safari Activity, animal feeding, hingga menyaksikan Animal Educational Presentation.

Bali Zoo

Bali Zoo juga termasuk salah satu kebun binatang yang sangat populer di Bali, bisa Anda pertimbangkan untuk dikunjungi bersama keluarga saat liburan ke Bali. Lokasi Bali Zoo adalah Jalan Raya Singapadu, Kec. Sukawati, Bali. Jam operasional kebun binatang ini adalah mulai dari pukul 09.00 sampai 17.00. Di Bali Zoo terdapat kurang lebih 500 jenis hewan, Anda dapat mengabadikan momen dengan berfoto bersama hewan-hewannya. Dapatkan experience rekreasi di kebun binatang yang susah untuk dilupakan!

Bali Bird Park

Seperti namanya, di Bali Bird Park terdapat beraneka macam burung, bahkan banyak burung yang belum pernah Anda lihat sebelumnya. Tempat wisata ini lokasinya adalah di Jalan Serma Cok Ngurah Gambir Singapadu, Gianyar, Bali. Tiket tersedia untuk orang dewasa, anak-anak, dan terdapat pula beberapa package khusus. Anda akan menyaksikan special performance dari burung-burung. Taman ini cukup besar, total luas lahannya adalah kurang lebih sampai dengan 5 hektar. Jangan lupa siapkan budget liburan ke Bali dengan matang sebelum berangkat.

Mason Elephant Park & Lodge

Butuh rekomendasi tempat healing di Bali dengan banyak gajah di areanya? Datanglah ke Mason Elephant Park & Lodge. Berlokasi di Kec. Tegallalang, Bali, dan operasionalnya mulai dari jam 9 pagi – 5 sore. Pengunjung dapat menikmati pertunjukan gajah yang menarik, memberi gajah makanan, ataupun mengunjungi museum gajah. Selain itu, para pengunjung juga dapat menginap di hotel yang tersedia, ada berbagai tipe kamar dengan view yang indah. Sebaiknya jangan lewatkan Mason Elephant Park & Lodge saat liburan ke Bali.

Bali Farm House

Terdapat tempat rekreasi lainnya yang cocok dikunjungi bersama keluarga ketika liburan ke Bali, yaitu Bali Farm House. Tempat ini merupakan salah satu farmhouse baru di Bali. Meskipun konsepnya tidak seperti kebun binatang lainnya karena fokusnya adalah hewan-hewan ternak, di Bali Farm House Anda dapat melihat-lihat berbagai hewan ternak menggemaskan dan memberi mereka makan. Jangan khawatir, Anda akan dibantu oleh para petugas saat memberi makan ataupun menggendong hewan-hewan. Salah satu yang unik disini adalah para pengunjung dapat melihat alpaca yang lucu.

Tempat Belanja Oleh-Oleh di Bali

Belum lengkap rasanya kalau tidak membeli oleh-oleh setelah mengunjungi berbagai tempat wisata di Bali. Di Bali, terdapat sejumlah tempat belanja oleh-oleh yang sangat populer dan menjual beraneka ragam buah tangan, seperti kuliner khas Bali, barang-barang khas Bali, dan lain-lain. Salah satu yang recommended adalah Pasar Seni Sukawati, yang berada di Jalan Raya Sukawati, Kec. Sukawati, Gianyar, Bali. Anda akan menemukan banyak karya seni khas Bali saat mengunjungi pasar ini, seperti kain, pakaian, tas, dan lukisan. Cocok untuk Anda pecinta seni yang ingin membeli oleh-oleh khas Bali.

Selain Pasar Seni Sukawati, rekomendasi lainnya untuk belanja oleh-oleh adalah Pasar Seni Ubud yang berada di Jl. Raya Ubud. Seperti pasar seni lainnya, di pasar ini Anda juga dapat membeli berbagai cinderamata yang khas dari Bali, asli dibuat oleh pengrajin pengrajin Bali. Di Jalan Legian juga dapat menjadi pilihan tepat untuk beli oleh-oleh khas Bali. Pastikan Anda sudah menyiapkan biaya liburan ke Bali termasuk juga budget untuk beli oleh-oleh. Kemudian berikut ini ada beberapa tempat belanja oleh-oleh lainnya di Bali.

  • Pasar seni Kuta
  • Krisna Oleh-Oleh Bali
  • Pasar Tegallalang
  • The Keranjang Bali
  • dll.

Berlibur ke Bali dengan Paket Tour Bali

Baru pertama kali berlibur ke Bali? Supaya lebih terencana, Anda bisa menggunakan paket tour Bali yang terpercaya. Dengan paket wisata, perjalanan liburan bisa lebih mudah bagi traveler pemula. Pada kebanyakan paket wisata ke Bali, biasanya telah disiapkan itinerary di dalam paket-paketnya, namun terkadang Anda juga dapat menentukan itinerary sendiri.

Anda juga dapat memilih ingin paket wisata berapa hari, misalnya paket tour Bali 4 hari 3 malam, 3 hari 2 malam, dan lain-lain tergantung yang tersedia pada layanan tersebut. Selain itu, biasanya juga terdapat pilihan berwisata secara rombongan maupun tidak, ada pula yang tersedia tour guide sekaligus, dan ada pula yang tidak.

Kini sudah terdapat banyak jenis paket liburan ke Bali oleh travel agent dengan benefitnya masing-masing. Pastikan Anda memilih salah satu yang terpercaya dan profesional. Hal tersebut tentu berpengaruh sekali terhadap kelancaran dan kenyamanan liburan Anda di Bali.

Selain memilih paket tour Bali 2024 yang terpercaya, jangan lupa juga persiapan dari diri Anda sendiri. Siapkan kebutuhan pribadi untuk liburan nanti dari jauh-jauh hari. Tidak hanya mempersiapkan berbagai kebutuhan pribadi, perlengkapan dan peralatan liburan, yang tak kalah penting adalah persiapan kesehatan Anda. Pastikan saat berlibur ke Bali nanti Anda dalam kondisi fit.

Ketika sudah menemukan paket tour Bali yang tepat, komunikasikan dengan baik bagaimana rencana liburan Anda, dan dapatkan info lengkap dan detail mengenai layanan mereka. Demikianlah artikel tentang rekomendasi tempat wisata berupa kebun binatang di Bali, serta rekomendasi tempat oleh-oleh di Bali, semoga bermanfaat.

Update
Jul 19, 2024
Reikha Jouliani
Reikha Jouliani
Fulltime penulis cerita indah liburan bersama kami.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *